Kamis, 18 Juni 2009

Super Junior 2nd Super Show

Setelah sukses (banget) dengan Super Shownya di beberapa kota di Asia.. (sialnya Jakarta gak masuk)kini mereka balik lagi melakukan The 2nd Super Show. Begitu tanggal 21 Juni nanti mereka akan selesai melakukan promo It's You, (Semoga tanggal segitu Kibum bisa ikut perform aku yakin Suju bakal menang untuk ke 13 kalinya) mereka akan bersiap untuk melakukan Super Show yang kedua ini
The First Super Show

Tur yang dimulai dari tanggal 22 Februari 2008 di Seoul dan selesai pada 7 Maret 2009 di Chengdu, Sichuan, China ini sangat sukses karena 13.000 tiket yang dijual direbutkan oleh 120.000 ELF sehingga ludes dalam waktu 18 menit saja. Selain itu, Super Junior juga menjadi artis pertama yang melakukan konser solo di Nanjing, China. Selain itu juga memecahkan rekor untuk konser pertama di China yang "standing" stage. Lalu DVD konser live yang release tanggal 1 Oktober terjual 15.000 kopi.

The Second Super Show

Tur yang akan dimulai tanggal 17 Juli 2009 selama 3 hari di Seoul seperti biasa akan menampilkan lagu-lagu di album sebelumnya milik Super Junior dan ditambah album ketiga mereka Sorry Sorry. Diperkirakan akan berkeliling di lebih dari 10 kota di Asia yaitu, Seoul, Beijing, Bangkok, Taipei, dan 7 kota lainnya (semoga Jakarta masuk).
Jadi kita tunggu saja kabar dari oppa-oppa kita ini...

credit: koreanindo & Wikipedia

ouh..

balik lagi di blog ini. aduh sebentar lagi mau sma.. brarti pisah..kok malah curhat sih??

kali ini ada berita dari magnae Wonder Girls Sunmi & Sohee unnie



Karena kesibukan yang yang sangat banyak di Amerika Serikat dalam rangka mengeluarkan album versi bahasa Inggris membuat mereka dengan sukarela keluar dari sekolah mereka, SMU ChangMoon dan SMU CheongDam. Sayang banget yah?? padahal menurutku pendidikan lebih penting daripada karir... (yaiyalah aku kan bukan artis jadi bisa ngomong gini). Tapi ya semoga ini yang terbaik aja buat mereka yang akan melakukan debut di Amerika tanggal 27 Juni ntar. Ditunggu yah!!!

credit to: koreanindo

Selasa, 09 Juni 2009

happy birthday oppa!!

wah sudah lama tak menulis... habis kami semua lagi sibuk dengan ujian sekolah dan ujian nasional... trus masih harus mikir bakal masuk sekolah mana. cuman enak si mya_kyu yang udah dapet sekolah.. curang banget tuh anak.
hari ini kita akan mengucapkan selamat ulang tahun untuk Yoochun oppa yang kemarin tanggal 4 ulang tahun dan Hyunjoong oppa yang kemarin tanggal 6 ulang tahun. kita bahas dulu untuk Yoochun oppa

dia adalah member TVXQ a.k.a DBSK a.k.a THSK. Dia adalah member terakhir yang gabung di grup ini. Tipe suaranya yang bass membuat dia sering dapet bagian nge-rap di setiap lagu TVXQ. Lagu yang pernah dia ciptain adalah Kiss The Baby Sky, Evergreen, Kiss Shita Mama Sayaonara, dan saya lupa lagi karena banyak banget. Dia lahir dan besar di Korea sampai dia pindah ke Virginia, Amerika Serikat. Dia dikenal sebagai playboy-nya TVXQ karena katanya mantannya banyak. Salah satu mantannya yang terkenal adalah Park Ga Hee, leader dari grup After School.


kali ini adalah Leader SS501, Hyunjoong. Leader yang agak sedikit 4-Dimensional (aneh) ini berperan sebagai Yoon Ji Hoo di drama Kkotboda Namja yang kepribadiannya sangat bertolak belakang dengan kepribadian dirinya. Selain itu, dia juga ikut acara MBC We Got Married berpasangan dengan penyanyi HwangBo. Selain itu dia sedang bersiap dengan grupnya untuk mengeluarkan album baru dan sedang syuting MV baru yang kira-kira berduarasi sekitar 20 menit (itu MV atau film ya?). Sampai karena kelelahan akhirnya dia jatuh pingsan dan dirawat di Rumah sakit (yaiyalah masa ke kantor Polisi??) Get well soon ya oppa!!
sekian dulu buat pemberitahuan kali ini... see you di postingan selanjutnya...